cover kata bijak alquran hadist WartaSolo (4)

Kata-kata Bijak Harapan Bulan Maret dari Alquran dan Alhadist, Kekayaan Tidak Diukur dari Banyaknya Harta tapi Kekayaan Hati.

Kata-kata Bijak Harapan Bulan Maret dari Alquran dan Alhadist, Kekayaan Tidak Diukur dari Banyaknya Harta tapi Kekayaan Hati. Kata-kata mutiara Maret kali ini bersumber dari kitab suci. Kata-kata bijak Maret kali ini bersumber dari Alquran dan Alhadist. Hati akan terasa nyaman hanya sekilas membacanya. Bagi yang sedang, gundah, bermasalah, tidak tembus target penjualan bahkan sampai putus asa, kata-kata bijak dari Alquran dan Alhadist ini sangat membantu Anda memulihkannya kepercayaan diri dan keterpurukan Anda.

Sumber Al Quran dan Al Hadist kata-kata bijak Maret ini membuat kekuatan yang luar biasa. Bahkan di luar kendali manusia. Kata-kata ini ibarat kekuatan hipnotis dari Tuhan sehingga siapapun yang menggunakan kata-kata ini dalam dirinya akan membawa pengaruh yang luar biasa dan kesuksesan yang mega besar.

Pernahkah Anda mengalami sebuah keyakinan 100% dalam melakukan pekerjaan?

Atau pernahkan Anda memiliki keberanian dan tidak ada satupun orang yang Anda takuti?

Atau Anda pernah mengalami semangat yang menggebu-gebu, bisa melihat kesuksesan masa depan, dan bisa memprediksi kegagalan-kegagalan yang akan terjadi.

Itulah efek dari kata-kata bijak harapan yang penuh dengan mutiara dan motivasi di Bulan Maret ini, karena bersumber dari Alquran dan Alhadist. Kata-kata bijak harapan bulan Maret ini akan memberikan garansi kepada Anda apabila Anda mempraktekannya.

BACA JUGA:

Berikut Kata-kata Bijak Maret dari Alquran dan Alhadist:

1.“Sesungguhnya Tuhan tidak mengubah keadaan sesuatu kaum sehingga mereka mengubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri.” ( Alquran Surat Ar-Ra’du 13:11 ).

Hal ini jelas, manusialah yang akan menetukan kemana arah dan masa depannya.

2.“… sesungguhnya Allah sekali-kali tidak akan merubah sesuatu nikmat yang telah dianugerahkan-Nya kepada sesuatu kaum, hingga kaum itu merubah apa yang ada pada diri mereka sendiri…,” (Alquran Surat Surat Al-Anfaal 8 : 53 ).

Sama dengan point sebelumnya, satu ayat lain menguatkan yang lain, sungguh kaya dan agung sumber motivasi terhebat, Alquran.

3.“ Sesungguhnya dibalik kesulitan selalu ada kemudahan,” (Alquran Surat Surat Al-Insyiraah 94:5 – 6).

Tidak selamanya pekerjaan akan terasa sulit dan tidak selamanya pekerjaan terasa mudah. Pasti ada kemudahan di balik kesulitan apapun. Jadi kita akan tenang kalau cara pandang kita seperti ini. Tetap optimis dan yakin ke depan.

Di dalam Alquran ada ungkapan lain yaitu Tuhan tidak akan membebani kamu kecuali sebatas kemampuannya, dimanakah ungkapan itu? Ikuti point selanjutnya.

4.“Tuhan tidak akan memberi cobaan di luar batas kemampuan kita”. (Alquran Surat Surat Al Baqarah 2:286).

Inilah jawaban dari setiap orang pasti mampu menyelesaikan masalah, keluar dari kubangan kehampaan dan jauh dari rasa putus asa yang berkepanjangan.

5.“Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Ku kabulkan bagimu. (Alquran Surat Mu’min 40 : 60). Nah jelas kan sekarang yang membikin apapun cita-cita kita bisa terkabul. Selain usaha yang keras juga ada faktor Sang Pengkabul doa, Allah. Ada motivasi lain semisal bahwa usaha 99% doa 1 %, tanpa yang 1% akan sia-sia untuk menjadi 100%. Keren kan?

Kita sekarang akan mengikuti Kata-kata Bijak Harapan Maret dari Alhadist. Berikut rangkumannya untuk Anda:

“Doa kita bisa merubah nasib kita, dan kebaikan dapat memperpanjang umur kita. (Hadist Riwayat Ath-Thahawi). “Hari ini harus lebih baik dari kemarin, dan besok harus lebih baik dari hari ini,….” (Alhadist). Kalimat tersebut adalah sabda Rasulullah saw dan dimaksudkan untuk lebih baik dalam iman dan juga dalam bertingkah laku, hal lebih baik lainnya bisa diartikan menjadi lebih baik dalam mendapatkan kesuksesan dunia.

“Carilah ilmu walau sampai negeri China.” (Alhadist). Ini mendakan begitu mulia dan tingginya status para pelajar, penuntut ilmu. Walau bukan diartikan hadist tersebut untuk pergi ke negara China, tapi menuntut ilmu mau ke negeri yang terjauhpun tidak menjadi kendala.

“Pukullah anak-anakmu karena meninggalkan shalat pada usia sepuluh tahun dan pisahkan tempat tidur mereka (lelaki dan perempuan) pada usia sembilan tahun, dan kawinkanlah pada usia tujuh belas tahun jika memungkinkan.” (Hadist Riwayat Ibnus-Sunni). Hadist ini menjadi motivasi dari orang tua untuk segera menikahkan anaknya bila memang sudah siap.

“Amal (kebaikan) yang disukai Allah adalah yang terus menerus meskipun kecil.”( Hadist Riwayat Bukhari)

“Berhati-hatilah pada dunia dan berhati-hatilah pada wanita, karena fitnah pertama bagi Bani Isroil (manusia) adalah karena wanita.” (Hadist Riwayat Muslim)

“Kekayaan tidak diukur dari banyaknya harta tetapi kekayaan hakiki adalah kekayaan hati.” (Hadist Riwayat Bukhari Muslim).

Sejumlah kata-kata bijak harapan bulan Maret di atas benar-benar amaizing. Luar biasa dan sangat menyentuh. Perilaku positif thingking, percaya diri, disiplin, selalu punya asa akan mewarnai kesuksesan Anda dimanapun dan kapanpun berada. Kata-kata bijak bersumber dari Alquran dan Alhadist membuat setipa manusia mempunyai terobosan besar dalam invasi kehidupan di dunia ini. BACA JUGA: Kumpulan Kata-kata Bijak Awal Bulan Maret 2017, Lebih dari 100 Kalimat Mutiara Penyejuk Jiwa. [M. Anis – WartaSolo.com]