Cara Cepat Membuat Es Krim Coklat Yang Lembut dan Lumer, Cukup 6 Langkah Mudah

Cara Cepat Membuat Es Krim Coklat Yang Lembut dan Lumer, Cukup 6 Langkah Mudah, Gambar

Cara Cepat Membuat Es Krim Coklat Yang Lembut dan Lumer, Cukup 6 Langkah Mudah. Es krim coklat, es krim vanila, es krim buah, es krim stick, es krim strawbery sangat banyak macam es krim yang ada. Cara membuat es krim yang sangat mudah, praktis dan tidak membutuhkan waktu lama.

Es krim merupakan sejenis kudapan yang paling banyak diminati semua kalangan. Dengan banyaknya variant es krim membuat para penggemarnya semakin meningkat. Es krim dengan bahan dasar susu sapi mempunyai tekstur yang sangat lembut, sensasi meleleh dimulut membuat makanan ini sangat eksotik.

Es krim dengan mudah bisa kita dapatkan di toko kelontong. Namun untuk menikmati es krim yang sehat dan jauh dari pemanis maupun bahan pengawet anda bisa membuatnya sendiri dirumah. Untuk menambah kehangatan bersama dengan keluarga. Kali ini tim wartas0l0.com akan berbagi resep mengenai cara cepat membuat es krim coklat. Hanya dengan 6 langkah mudah anda sudah bisa menikmati es krim yang enak dan lumer banget.

Cara Cepat Membuat Es Krim Coklat

Coklat merupakan salah satu bahan makanan yang mempunyai sifat menenangkan. Sehingga bagi anda yang sedang stres atau dalam kelelahan anda bisa menikmati es krim coklat untuk menambah kerileksan dalam tubuh anda. Berikut cara membuat es krim coklat yang lumer banget.

Baca Juga:

Bahan Untuk Membuat Es Krim Coklat:

  • ¼ kg gula pasir.
  • ½ liter susu.
  • Telur ayam sebanyak 3 butir.
  • 3 sdm bubuk cokelat.
  • Garam dan vanili secukupnya.

Cara Membuat Es Krim Coklat :

  1. Ambil telur pisahkan antara kuning dan putih telur
  2. Campurkan kuning telur dengan gula dan aduk dengan menggunakan mixer hingga adonan tersebut mengembang.
  3. Putih telur dicapur dengan vanili dan garam, kemudian aduk kembali adonan tersebut hingga tercampur rata dan mengembang.
  4. Campurkan adonan yang pertama anda buat tadi dengan adonan yang kedua tadi, kemudian masak campuran adonan 1 dan 2 hingga mendidih, dan selama anda memasaknya, anda harus terus mengaduknya.
  5. Larutkan coklat dengan susu dan masukkan ke dalam adonan yang sedang anda didihkan tersebut. Kemudian aduk adonan tersebut hingga bener-benar mengental.
  6. Angkat adonan yang sudah matang tersebut dan dinginkan, setelah itu masukkan ke dalam mesin pembuat es krim. Jangan lupa untuk memasukkan es dan garam kedalam mesin es krim

Anda bisa menyajikan es krim coklat dengan toping coklat cair, strawberry atau chery untuk menambah tampilan yang lebih cantik. Semoga resep diatas membantu anda yang sedang mencari resep membuat es krim coklat. [Yuni Hastuti – WartaSolo.com]