Kevin/Marcus Wakili Indonesia di Semifinal Bulutangkis All England 11 Maret 2017, Ayo Dukung Mereka!

Pasangan Kevin dan Marcus Wakili Indonesia di Semifinal Bulutangkis All England 11 Maret 2017

Kevin/Marcus Wakili Indonesia di Semifinal Bulutangkis All England 11 Maret 2017, Ayo Dukung Mereka!. Ajang kompetisi badminton yang bergengsi, All England Open 2017 akan segera memasuki babak semifinal yang digelar pada hari Sabtu, 11 Maret 2017. Namun, pada babak Semifinal All England 2017 kali ini, Indonesia hanya mempunyai satu wakil saja yang akan bertanding pada semifinal kali ini, yakni di sektor ganda putra yakni pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berhasil merebut tiket untuk melaju ke babak semifinal All England 2017. Mereka lolos usai membekuk wakil Tiongkok, Chai Biao/Hong Wei, 21-16 dan 21-18 di babak perempat final, Jumat (10/3/2017) waktu setempat.

Sebagaimana dikutip WartaSolo dari laman Badminton Indonesia, Sabtu (11/3/2017), pasangan ganda putra Indonesia tersebut sangat senang dengan penampilan mereka dan cukup kaget juga bisa menang straight game, meski sempat hampir mengalami kesulitan di set kedua.

Pasangan Kevin/Marcus sekaligus menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersia di empat besar. Sebelumnya Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang juga bertanding di perempat final, harus rela menelan kekalahan dari tuan rumah, Chris Adcock/Gabrielle Adcock.

Berhasil menang di game pertama, Kevin/Marcus rupanya tak mulus untuk mengamankan game berikutnya. Mereka hampir saja kehilangan kesempatan untuk menang straight game, karena terus tertinggal di game dua, dengan 6-10, 7-13 dan 12-16. Namun secara perlahan, Kevin/Marcus akhirnya berhasil mengejar ketertinggalan dan merebut kemenangan 21-18.

“Kami lebih siap dari awal, lebih tenang dan fokus. Soalnya mereka punya tenaga yang kencang. Kami fokus kejar poin demi poin, nggak memikirkan gimana matinya,” ujar Kevin.

“Pertama saya sempat telat masuk di permainan. Baru pas poin 11 game pertama saya lebih enakan. Pas game kedua walaupun ketinggalan kami nggak memikirkan poin yang ketinggalan. Selama belum 21 kan belum abis. Terus coba terus, akhirnya dapat juga,” ungkap Marcus mengenai kunci kemenangannya.

Kemenangan ini menjadi yang ketiga kalinya Kevin/Marcus atas Chai/Hong. Rekor pertemuan sebelumnya mencatat, Kevin/Marcus amankan dua kemenangan dari tiga pertandingan.

Selanjutnya di semifinal, Kevin/Marcus masih menunggu lawan antara Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding, Denmark, dan Lu Kai/Zheng Siwei, Tiongkok.

“Kami pasti berusaha melakukan yang terbaik. Tapi kami tidak ingin terlalu percaya diri. Yang penting lakukan yang terbaik dulu,” imbuh Marcus.

Jadwal Semifinal All England 2017

Berikut adalah jadwal semifinal All England Open 2017 yang kan digelar nanti malam, Sabtu 11 Maret 2017. Laga semifinal All England tahun 2017 ini akan kembali disiarkan oleh Kompas TV mulai pukul 18.30 WIB malam ini.

Lapangan 1

  1. WS: Akane Yamaguchi (7/JPN) vs Ratchanok Intanon (5/THA)
  2. MS: Lee Chong Wei (1/MAS) vs Chou Tien Chen (TPE)
  3. XD: Lu Kai/Huang Yaqiong (5/CHN) vs Chris Adcock/Gabrielle Adcock (7/ENG)
  4. WD: Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (3/KOR) vs Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (2/DEN)
  5. MD: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (5/INA) vs Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding (8/DEN)

Lapangan 2

  1. MD: Li Junhui/Liu Yuchen (6/CHN) vs Liu Cheng/Zhang Nan (CHN)
  2. WS: Tai Tzu Ying (1/TPE) vs Sung Ji-hyun (3/KOR)
  3. WD: Bao Yixin/Yu Xiaohan (CHN) vs Chang Ye-na/Lee So-hee (4/KOR)
  4. XD: Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (6/MAS) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (JPN)
  5. MS: Lin Dan (6/CHN) vs Shi Yuqi (CHN)

Demikianlah info jadwal semifinal Bulutangkis All England 2017 yang menyisakan satu perwakilan ganda putra Indonesia yang lolos ke babak semifimal, yakni Kevin yang berpasangan dengan Marcus akan melawan Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding (Denmark) pada partai terakhir di lapangan 1. Kita do’akan semoga Indonesia mampu lolos dan dapat meraih gelar juara All England 2017 kali ini. Semoga bermanfaat. [Wisnu Ramadhon – WartaSolo.com]