Hasil Kualifikasi motoGP Aragon 2017: Vinales Pole Positon, Lorenzo Kedua, Rossi Ketiga

Hasil Kualifikasi motoGP Aragon 2017

Hasil Kualifikasi motoGP Aragon 2017: Vinales Pole Positon, Lorenzo Kedua, Rossi Ketiga. Maverick Vinales berhasil meraih pole postion di GP Aragon yang berlabuh di sirkuit Motorland Aragon pada Sabtu (23/9/2017) malam WIB.

Vinales berhasil membukukan catatan waktu 1 menit 47.635 detik sehinga membuat rider Movistar Yamaha itu berhak mengawali balapan nanti dari posisi terdepan.

Kemudian Lorenzo pada sesi latihan bebas tampil kurang bagus malah mendapatkan grid start kedua. Begitupun dengan rekan setim Vinales, Valentino Rossi akan start dari garis ketiga, padahal pada latihan bebas kurang begitu greget.

BACA JUGA: UPDATE KLASEMEN MOTOGP 2017 TERBARU USAI GP ARAGON SPAYOL HARI INI

Berikut adalah hasil kualifikasi motoGP Aragon Spanyol, Sabtu (23/9/2017)

Pos.RiderTime
1Maverick VIÑALES1’47.635
2Jorge LORENZO1’47.735
3Valentino ROSSI1’47.815
4Cal CRUTCHLOW1’47.830
5Marc MARQUEZ1’47.963
6Dani PEDROSA1’48.107
7Andrea DOVIZIOSO1’48.137
8Aleix ESPARGARO1’48.159
9Alvaro BAUTISTA1’48.187
10Andrea IANNONE1’48.289
11Johann ZARCO1’48.402
12Mika KALLIO1’48.471

Dengan begitu tiga (3) rider terdepan, yakni Vinales, Lorenzo, Rossi memiliki peluang untuk menggeber motornya dengan kencang untuk memimpin balapan. Namun hasil kualifikasi tersebut tidak dapat dijadikan patokan, pasalnya apapun bisa terjadi dalam balapan. So…. Jangan lupa saksikan live race motoGP Aragon, Spanyol pada Minggu (24/9/2017) pukul 19.00 WIB siaran langsunmg di Trans7. [Wisnu Ramadhon – WartaSolo.com]