Profil Dan Biografi ADIBAL SAHRUL Guru Vocal D’ Academy Asia 2 Indosiar
Profil Dan Biografi ADIBAL SAHRUL Guru Vocal D’ Academy Asia 2 Indosiar. Saya memulai perjalanan dimusik dengan modal nekad yaitu tanpa relasi tanpa pengalaman. Alhamdulillah setelah kurang lebih 6 tahun nekad yaitu pada tahun 2001 perjuangan saya diindustri music mulai menemukan jalan dengan mendapatkan kontrak rekaman dari 601 studio musica group dan tahun itu pula saya telah merilis album solo pop perdana yang bertajuk berlayar diawan. Yang peredaranya mencakup kawasan asean album penjualannya lumayan bagus dan menjadi langkah awal yang cukup baik. Dimana saya banyak menggali potensi musikalitas saya mulai dari menyanyi melayu, pop, rock, R&B , Reggae dan Country.
Padam tahun 2002 saya mendapat tawaran pihak produser untuk gabung bikin grub G4UL (boyband dangdut pertama). Yang terdiri dari Saipul Jamil, Eka Safta, Dian dan Saya Sendiri. Lumayan sempat keluarin 4 album sebelum saya izin break untuk terlibat project lain diluar G4UL diantaranya yaitu penggarapan album Erie Suzan dimana saya dipercaya untuk menulis lagu2nya, pasangan duet, pimpro, music director, pokoknya borongan dah. Alhamdulillah project tersebut terbilang sukses dengan hits jangan buang waktuku, muara kasih bunda, aku tak tergoda, dll. Dari sana gelar saya bertambah dari sekedar penyanyi kemudian disebut orang sebagai pencipta lagu, pimpro, md, dll pokoknya berkaitan dengan rekaman lah guys.
Dalam perkembangan berikutnya saya. Yaitu sukses nya karya komposisi saya secara konsep dan komersil menginspirasi banyak rekan penyanyi untuk mempercayakan album dan singlenya kepada saya. Antara lain yaitu Camelia Malik, Denada, Ikke Nurjanah, Iyeth Bustami, Kristina, Ratna Anjani, Nassar, Sherly Mey, Novi Ayla.
Walau sudah nyaman dengan karir sebagai komposer dan Produser, saya tidak melupakan akar saya sebagai penyanyi dan masih aktif rekaman untuk memberi kontribusi dimusik dangdut. Antara lain merilis rangkaian single R&B dangdut. Dangdut kontemporer, progressif bahkan mencoba mengeksplor music-musik etnik dipadukan dengan beat modern yang kemudian saya namakan genrenya sebagai ibeat (Indonesian Beat). Dan juga sekarang menjadi guru vokalnya yang kedua kalinya dalam ajang D’ Academy Asia 2 Indosiar 2016.
Dan Inilah Profilnya:
Nama Lengkap : Adi Sahrul Hartono
Nama Pangilan : Adiib
Nama Publish : Adibal Sahrul
Profesi : Penyanyi , pencipta lagu- Kreator/Konseptor
Solois
Personil G4UL
Vocalis Orkestic (Band Religi)
Vocal Director
Creative and Music Director
Inilah Riwayat Pendidikan :
SD :
- SDN1 Yehsumbul (Bali)
- SDN Kuranji 1 Kotabaru(Kalsel)
SMP :
- SMPN 1 Sungai Loban (Tanah bumbu-Kalsel)
- SMPN 2 Melaya (Bali)
SMA :
- SMA Pusaka 1 Jakarta
S1 :
- STIE swadaya Jakarta (Financial Manajemen)
Inilah Discografi :
Album :
1.Berlayar (2001) Solo Pop Album (Musica)
2.JALAN Datar (2002) Dengan G4UL (MSM)
3.Tak Bosan (2003) Dengan G4UL (MSM)
4.KKDS (2004) -G4UL (MSM)
5.GILA LOE (2005) -G4UL (MSM)
6.Nada Cinta (2006) Solo Album (DG63)
Singles :
1.Bahasa Dimataku
2.Sendiri
3.Tersenyumlah
4.Terlena(R&B version)
5.Laksana Mengejar Badai(R&B Dangdut)
6.Sengsara (Slow Version)
7.Yang terakhir
8.Saat Terindah (R&B Dangdut)
9.Arti Kesetiaan
10.mentari
11.Masih Adakah Cinta (R&B Dangdut)
12.Maya
14.Bunga Haram
15.Tuhan Tolong
Kolaborasi :
1.Aku tak tergoda (Duet with Erie Suzan )
2.Keagungan Tuhan (with Ikke Nurjanah,Cici Paramida,Erie suzan , Rere Reina ,Yunita Ababil ,Evie Tamala)
3.Indahnya (Feature Evie tamala)
4.Aku tergila gila (Duet Sherly Mey)
5.Caka (Duet Orkestic dan Novi ayla)
6.Gadis Bercadar (Orkestik)
7.Asli Indonesia (LCLD 2013 )
Pengalaman Tampil:
Penyanyi dangdut Adibal Sahrul Hartono telah tampil dibanyak event baik off air maupun on air dan baik tampil secara sendiri maupun bersama dengan G4ul:
Antara Lain :
1.Joged (RCTI)
2.Salam Dangdut (MTV)
3.laris manis (SCTV)
4.Duet Maut (SCTV)
5.ARISAN MNCTV
6.Dangdut yuuk Mnctv
7.Dangdut Ria Mnctv
8.berbagai program Antv
9.berbagai program Lativi
10.Berbagai Program tvri
11.Dan off air ke Berbagai Wilayah Indonesia
Inilah Karya Sebagai Composer (Pencipta Lagu):
1.Mari Berdendang (Erie suzan)
2.Jangan Buang Waktuku (Erie Suzan)
3.Muara Kasih Bunda(Erie Suzan)
4.Aku Tak Tergoda (Erie feat Adibal)
5.Karma Cinta(Erie Suzan)
6.Pentas Seni(Camelia Malik)
7.CKD (Fitri Carlina)
8.Sabda Cinta (D’Jingga-Erie SUZAN & Iyeth Bustami)
9.Perayu Cinta (Kristina)
10.Tak Bisa Menunggu (Erie Suzan)
11.Mana Mana Mana (Ratna Anjani)
12.Demi Cintaku (Ratna Anjani)
13.Anakku (Ikke Nurjanah)
14.Jajan (lady gulagula)
15.Tuhan Tolong (Arjun Boyband)
16.Cintai Aku karena Allah (CAKA)-Novi Ayla
17.I M.I.S.S. U -Melodi (Girlband)
18.Dekatkan SurgaMu -Novi Ayla
19.Gejolak Asmara -Nassar
20.Hanya Engkau-Ria molex
21.Kalau Aku Kaya (Gaul)
22.Welcome Unyu Unyu -lady Gulagula
22.HARUS -Erie Suzan
23.Siap Melamar -Ricky Likoer
24.Love Me Baby -Kiran Ravasia
25.SENDU (Sendiri Dulu)-RHIZMA RAE
26.I like You -Sherly Mey
27:CIUS(Cinta Tulus) -Novi Ayla
28:Aku Suka :Dewi Perssik
29:Istri Diam -diam :2Gulagula
30:Meong :Srintil
31:Surga Cinta :Kiki Ameera
32:Untung Ada Kamu – Juan Rahman
33:Mawar Putih :Olla Amel
34:Untukmu Ayah Ibu -Ratna Anjani
35:Idd (Novi Ayla)
36:KATRO :Sherly Mey
37:Demam Asmara :Qemil Nuu
38;Haru Biru (Jazzy one)
39:Diriku Berharga (Adi Kribo)
40.Kaisar Cinta(Denada)
41.Mahligai Madu (Jeanny Ratulangi)
42.Hijrah (Nong niken)
43.Kecanduan Kamu (Nassar)
44.Belum Bisa Setia (Dafi Ahmad)
45.Kiblat Cinta (Juan Rahman)
46.Aku Takkan Pergi (Sharifa)
47.Gerimis Melanda Hati (Erie Suzan)
48.Pacar Egois (Intan Lestari)
49.CuS Cuss (Amanda Choes)
50.Mengikis Duka (Sherly Mey)
51.Lets Goyang (Erie Suzan Feat G4UL)
Inilah Nominasi Dan Award :
1.Gila loe (SCTV Music AWARD/G4UL) Nominasi
2.Jangan Buang waktuku (AMI- lAGU terbaik ) Nominasi
3.Jangan Buang Waktuku (AMI-Penyanyi Terbaik-Erie Suzan)Nominasi
4.Tak Bisa Menunggu (AMI-lAGU terbaik) Nominator
5.Tak Bisa Menunggu (AMI-Penyanyi terbaik U/Erie Suzan) Menang
6.Sabda Cinta (AMI-lAGU Melayu terbaik) Nominator
7.Anakku (AMI- lAGU dangdut asli terbaik ) Nominasi
8.Anakku (AMI- Penyanyi terbaik u/Ikke Nurjanah ) Menang
9.Mana mana mana (AMI-lAGU terbaik) Nominator
10.Caka (Dangdut Award Mnctv -Lagu Terpopuler) Nominator/Runner Up
11.Muara Kasih Bunda (Dangdut AWARD-Penyanyi Paling Soulfull (u/Erie Suzan ) Menang
12.Gejolak ASMARA (Dahsyat Award -Penyanyi Terdahsyat (U/Nassar) Menang
Semoga dapat konsisten dengan karya-karyanya yang sudah digelutinya dengan baik. Dan juga para pendatang baru didunia dangdut semoga juga bisa moncer seperti kariernya Adi Sahrul Hartono. Good Luck guys. [Om_brew-WartaSolo.com]