Manfaat ASI Bagi Bayi dan Ibu

manfaat-asi-bagi-bayi-dan-ibu

Manfaat ASI Bagi Bayi dan Ibu. Kodrat seorang ibu adalah menyusui buah hatinya. Menyusui merupakan hal yang paling membahagiakan yang dilakukan oleh ibu dan anak. Karena dengan menyusui bisa mendekatkan kita dengan bayi tidak secara nyata saja tapi ikatan batin kita juga akan berpengaruh pada bayi. Saat menyusui kita diharapkan dalam keadaan senang karena anak lebih peka dari kita kalau kita lagi stress maka dampaknya kepada anak juga, anak menjadi urinng-uringan, tidak mau menyusui dll.

Proses menyusui sebenarnya menguntungkan bagi ibu dan bayi, sebaiknya sebagai seorang ibu harus bisa membuang jauh-jauh rasa malas dalam menyusui atau enggan menyusui bayinya dan berinisiatif mengganti ASI dengan susu formula. Tahukah bunda ASI memiliki nutrisi yang dibutuhkan oleh bayi sesuai tahapan usianya. Bila kita memberikan susu formula kedekatan batin antara ibu dan bayi terjalin kurang sempurna tapi bebeda dengan ASI. Berikut beberapa manfaat ASI bagi ibu dan bayi diantaranya:

Bagi si buah cinta, ASI punya seabrek manfaat. Di antaranya:

  • Merupakan nutrisi paling sempurna karena komposisi zat-zat gizinya lengkap dan seimbang. Berbeda dengan susu formula, ASI mempunyai nutrisi yang sangat tepat untuk bayi sesuai umur bayi. Kalau susu formula kadang membuat bayi diare tapi tidak dengan ASImanfaat-asi-bagi-bayi-dan-ibu
  • Mengandung zat kekebalan yang membantu meningkatkan daya tahan tubuhnya. Pemberian ASI akan menyelamatkan nyawa bayi Anda dari bahaya diare dan infeksi saluran napas akut lho! ASI yang pertama mengandung kolesum jadi saat memberikan ASI pada bayi usahakan tidak membuang terlebih dahulu sebelum menyusui karena menurut mitos yang berkembang dimasyarakat ASI yang pertama harus dibuang karena kotor (warnanya kuning) justru yang banyak mengandung kolesum justru yang berwarna kuning itu.
  • ASI itu steril. Ya benar, ASI tidak pernah basi dan dijamin sterilnya. Apabila ASI dip eras dan di tempatkan di suhu ruangan ASI bisa bertahan dalam jangka waktu 8 jam, tapi bila dimasukkan mesin pendingin atau frezer akan erbeda lagi.
  • Tersedia setiap saat, sehingga sangat praktis dan ekonomis. ASI yang ibu berikan kepada bayi pasti tidak pernah kekurangan karena apabila kurang sebsor otak ibu bertugas untuk mensuplai ASI kembali dengan cara timbulnya rasa lapar pada perut ibu.
  • Pemberian ASI akan mempererat ikatan emosional antara anak dengan Anda, sehingga sangat positif dampaknya bagi perkembangan psikologisnya. Pada saat memberikan ASI kepada bayi usahakan untuk menatap mata bayi dan mengajaknya bicara meskipun bayi belum bisa menanggapi pembicaraan kita tapi bayi tau apa yang kita bicarakan.
  • Penelitian juga membuktikan, bayi-bayi yang memperoleh ASI umumnya terhindar dari risiko obesitas (saat ini, seluruh dunia sangat prihatin terhadap tingginya angka obesitas pada anak; apalagi obesitas terkait dengan berbagai bentuk penyakit pada usia lebih dini).

Sedangkan manfaat ASI bagi Anda sendiri adalah:

  • Memberi kepuasan batin, ketenangan, serta kebahagiaan emosional.
  • Mempercepat kontraksi rahim, sehingga dalam waktu singkat rahim kembali ke ukuran normal. Seperti saat Anda belum hamil lho! Ini menyebabkan menurunnya risiko perdarahan rahim di masa nifas.
  • Memperkecil risiko kanker payudara. Karena cairan ASI bisa dikeluarkan secara intens jadi tidak ada penumpukan cairan ASI dalam payudara ibu.

Demikian tadi manfaat menyusui bagi ibu dan bayi, bagi ibu muda sebisa mungkin berikan ASI kepada bayi karena ASI banyak manfaat bagi bayi. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi pembaca. [Yuni – WartaSolo.com]