Berita Jelang MotoGP Phillip Island, Australia 2016: Pujian Lorenzo Untuk Marc Marquez

Berita Terbaru MotoGP Phillip Island 2016 Hari Ini

Berita Jelang MotoGP Phillip Island, Australia 2016: Pujian Lorenzo Untuk Marc Marquez. Juara dunia motoGP 2016 memang sudah tidak lagi menjadi harapan dari pembalap Tim Movistar Yamaha itu, pasalnya gelar itu sudah jatuh ketangan The Baby Alien (julukan Marquez), setelah race di Motegi, Jepang akhir pekan lalu.

Marc Marquez mendapat pujian dari Lorenzo mengenai ajang balapan motoGP 2016. Menurut pembalap Tim Movistar itu bahwa Marquez adalah pembalap paling konsisten di musim ini.

Hasilnya, Marquez berhasil meraih juara dunia MotoGP 2016. Bahkan rider 23 tahun tersebut keluar sebagai juara dunia setelah balapan di Sirkuit Motegi, Jepang dan masih menyisakan tiga seri lagi, lantaran kedua pembalap pesaingnya, yakni Lorenzo dan Rossi harus menanggung kegagalan menuju garis finish.

Berita Lainnya: Jorge Lorenzo Merasa Aneh Balapan Tanpa Perebutan Gelar Juara Dunia

Kendati demikian kemenangan Marquez bisa dikatakan sedikit berbau keberuntungan. Pasalnya, pada balapan yang berlangsung akhir pekan lalu, dua pesaing terdekat Marquez, yakni Lorenzo dan Valentino Rossi terjatuh, sehingga kedua rider Tim Movistar Yamaha itu gagal menyentuh garis finish.

Marquez sukses finish di posisi pertama. Tambahan 25 angka membuat rider 23 tahun tersebut kini mengumpulkan 273 poin. Keunggulan 77 angka milik Marquez tidak mungkin dikejar oleh Rossi.

“Itu sangat memalukan dengan apa yang terjadi di Motegi, tapi setidaknya kami memiliki peluang untuk bersaing meraih kemenangan meski melakukan kesalahan dengan pemilihan ban. Kecelakaan saya dan Vale memberikan Marc gelar juara dunia tapi sejujurnya ia adalah pembalap paling konsisten,” kata Lorenzo, seperti dilansir situs resmi MotoGP, Kamis (20/10/2016).

BACA JUGA: Jadwal Latihan Bebas, Kualifikasi, Race GP Australia & Klasemen Terbaru

Sisa tiga seri balapan motoGP 2016 kali ini hanyalah perebutan posisi kedua juara dunia motoGP 2016 antara Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi, namun Rossi masih berada di posisi kedua klasemen motoGP dibawah pembalap juara dunia, Marc Marquez. [Wisnu Ramadhon – WartaSolo.com]