Hak Siar Liga 1 2017 Dipegang tvOne: Senin 1 dan Jumat Sabtu Minggu 2 Tayangan

Hak Siar Liga 1 2017 Dipegang tvOne Senin 1 dan Jumat Sabtu Minggu 2 Tayangan9

Hak Siar Liga 1 2017 Dipegang tvOne: Senin 1 dan Jumat Sabtu Minggu 2 Tayangan. Publik bola sekarang sudah lega. Pasalnya Liga 1 dan Liga 2 2017 yang sebentar lagi digulirkan pada beberapa hari yang lalu masih menyisakan misteri pemegang official broadcasternya. Stasiun televisi pemegang hak siar gelaran Liga 1 akhirnya terjawab. tvOne secara resmi terpilih sebagai stasiun televisi pemegang hak siar Liga 1, yang rencananya akan mulai digelar 15 April 2017.

Jadwal Liga 1 2017 untuk pertandingan pertama akan di awali oleh Persib Bandung vs Arema FC. Semua pecinta bola akan mencari channel tvOne yang akan secara eksklusif menyiarkan total 355 pertandingan. Bukan hanya Liga 1, tvOne juga akan menayangkan siaran langsung pertandingan Liga 2. Hal ini dijelaskan langsung oleh Anindra Ardiansyah Bakrie selaku Komisaris Utama tvOne.

Pernyataan Ardi Bakrie selaku pihak tvOne, memiliki komitmen penuh untuk memajukan olahraga Indonesia, termasuk sepakbola. Selain itu, terkait dengan penayangan Liga 2, tvOne adalah stasiun televisi Indonesia pertama yang nantinya akan menayangkan siaran langsung kompetisi sepakbola kasta kedua. Menurut Ardi ada 355 laga meliputi Liga 1 dan Liga 2.

BACA JUGA: ‘Los Galacticos’ Indonesia Menuju Asia: Julukan Persib Terbaru dan Target Janur

“Kami menjadi eksklusif official broadcaster dengan total 355 pertandingan Liga 1 dan Liga 2. Kami akan menayangkan sembilan pertandingan per pekan untuk Liga 1 dan Liga 2. Khusus untuk Liga 2, ini menjadi sejarah baru untuk Liga Indonesia. Sebelumnya belum pernah ada yang menayangkan Liga 2. Tapi, kami sepakat untuk memberikan tayangan langsung Liga 1 dan Liga 2, dengan jumlah tayangan yang hampir sama,” tutur Ardi.

“Apapun yang berkaitan dengan bangsa kita, bagaimana cara kami berkontribusi, kami akan terus berkomitmen. Tidak hanya olahraga secara menyeluruh, tapi juga untuk sepakbola yang harus kita dukung,” imbuhnya.

Jadwal penayangan pertandingan akan ditayangkan setiap minggu. Meliputi 1 pertandingan untuk Senin, 2 pertandingan pada Jumat, Sabtu, dan Minggu.

Jam penayangan ada 2 waktu yaitu untuk jadwal pertandingan siang akan ditayangkan pukul 15.30 WIB. Sedangkan pertandingan sore pukul 18.30 WIB. BACA JUGA: Inilah 2 Pemain Eks Liverpool Bidikan Madura United FC, Setelah Marquee Player Peter Odemwingie Dibajak Klub Liga 1. [M. Anis – WartaSolo.com]