Hasil Liga Champion tadi malam: Manchester City vs Shakhtar Donetsk Skor Akhir 2-0
Hasil Liga Champion tadi malam: Manchester City vs Shakhtar Donetsk Skor Akhir 2-0, Kevin De Bruyne Tampil Trengginas. Skor Akhir Manchester City vs Shakhtar Donetsk, Hasil Liga Champions 2017-18 Grup F tadi malam mempertemukan Manchester City dengan Shakhtar Donetsk. Laga ini berlangsung di dikandang city, Etihad Stadium pada hari Rabu (27/09).
Pasukan Pep kali ini melanjutkan kinerja terbaiknya, mereka laga matchday ke dua ini mereka berhasil menghajar Shakhtar Donetsk. Namun, sebenarnya merke sempat kesulitan menembus benteng pertahanan Shakhtar, City akhirnya bisa meraih kemenangan 2-0 lewat gol indah Kevin De Bruyne dan gol injury time Raheem Sterling. Dengan ini semua pemain dan pelatih Guardiola merasa sangat bangga dan senang.
Jalanaya pertandingan, Shakhtar pada awal di tiupnya peluit tanda pertandingan dimulai sudah menunjukkan niat untuk bermain bertahan, brusaha mencuri satu poin dari kandang The Citizens. Tim tamu berhasil tampil disiplin, bukan cuma di pertahanan tetapi juga ketika menjalani pertarungan di tengah yang begitu sengit.
Manchester City juga bisa memperlihatkan perminan terbaiknya dengan mendominasi pertandingan dari awal, namun ada sedikit kesulitan yakni mengalirkan bola sampai ke kotak penalti Shakhtar. City sebenranya hanya memainkan bola ke belakang hingga ke tengah karena tidak bisa mendapatkan celah untuk masuk ke pertahanan tim tamu.
Sampai babak pertama usai, City masih belum bisa meruntuhkan tangguhnya tembok pertahanan yang dibangun Shakhtar. Tapi mereka langsung tampil menggebrak begitu babak kedua dimulai.
Akhirnya Kevin De Bruyne berhasil membuka peluang dan mencetak gol yang memberikan keunggulan, tiga menit setelah babak kedua dimulai. Setelah mendapatkan umpan cantik dari David SIlva di luar kotak penalti, De Bruyne dengan mudahnya melepas tendangan kaki kanan yang menjurus indah di pojok atas gawang Andriy Pyatov.
Setelah itu City kembali mendapatkan peluang untuk mencetak gol kedua melalui titik putih di menit ke-72. Namun sayang penalti yang dieksekusi Sergio Aguero yang diarahkan ke pojok kiri bawah masih bisa ditepis oleh Pyatov.
Akhirnya The City bisa memastikan kemenangan mereka di akhir-akhir pertandingan melalui mantan pemain Liverpool Raheem Sterling. Ia mendapatkan umpan tarik di kotak penalti, Sterling berhasil mengkonversikan umpan tersebut menjadi gol dan membawa City menang 2-0.
Dengan hasil kemengan tersebut membuat Man City kian kokoh di puncak klasemen dengan dua kemenangan. Sementara itu, Shkahtar harus puas berada di posisi tiga dengan tiga poin.sementara dilaga lainya yang mempertmukan Napoli menghajar Feyenoord dengan skor 3-1 di San Paolo.
Demikian informasi bola Hasil Liga Champion tadi malam yang mempertemukan Manchester City Vs Shakhtar Donetsk dengan skor 2-0. [Muvus Prasetyo -WartaSolo.com]