Berita Bursa Transfer 2017, Barcelona Siap Mendatangkan Kembali Gerard Deulofeu Ke Camp Nou
Berita Bursa Transfer 2017, Barcelona Siap Mendatangkan Kembali Gerard Deulofeu Ke Camp Nou. Inilah update terbaru berita bursa transfer tahun 2017, dimana Barca yang membutuhkan penyerang tambahan musim depan, menilai pemain yang saat ini dipinjamkan Everton ke AC Milan, adalah opsi terbaik yang bisa diambil oleh mereka. Deulofeu tampil sensasional selama di Milan, dan masih punya ikatan ‘kontrak’ dengan klub Catalan. Blaugrana pun siap membeli kembali Gerard Deulofeu untuk di datangkan ke Camp Nou.
Gerard Deulofeu sejak lama disebut-sebut sebagai penyerang yang dibutuhkan Barca di masa depan. Namun tidak ada tempat baginya di tim inti Barca. Deulofeu terpental sejak lama, dan semakin repot setelah adanya Luis Suarez serta Paco Alcacer. Oleh karenanya, Barcelona menjual sang penyerang muda Spanyol ke Everton, tetapi tetap memiliki hak buy-out clause.
Di Everton, Deulofeu sempat menanjak, tetapi kemudian sulit bersaing di skuat bertabur bintang yang dimiliki Ronald Koeman. Ia lantas dipinjamkan ke AC Milan. Di sinilah penyerang kelahiran 1994 itu menemukan performa apiknya kembali. Dari 12 pertandingan berseragam Rossoneri ia mencetak dua gol. Hal yang membuat dirinya masuk kembali ke timnas Spanyol, dan membukukan satu gol saat La Roja melawan Perancis.
Barcelona melihat perkembangan Gerard Deulofeu sangat menjanjikan. Jadi, Robert Fernandez, sekretaris teknik klub Catalan menyatakan, jika ada pemain yang bakal dibeli Barca musim panas depan, sosok itu adalah Deulofeu. Dia jelas opsi untuk masa depan, Klub kami berencana mengembalikannya untuk bermain di tim utama.”
Untuk menarik kembali Deulofeu, Barcelona cuma membutuhkan uang 12 juta Euro. Jumlah yang relatif kecil untuk pemain berusia 23 tahun yang mengandalkan kaki kanannya ini. Barca sendiri, pernah mengaktifkan kembali buy-out clause pada salah satu jebolan akademi mereka, Denis Suarez.
Gelandang muda ini sempat bermain untuk Sevilla, lalu dijual ke Villarreal. Namun setelah penampilan cemerlang musim lalu, Suarez ditarik kembali oleh Barca ke Camp Nou, dan mendapatkan tempat inti sepanjang musim ini dalam arahan pelatih Luis Enrique.
Demikianlah info terbaru Berita Bursa Transfer 2017, jangan lupa nantikan juga berita bursa transfer lainnya di situs Wartasolo.com. Semoga Bermanfaat. [Nico Yulianto – WartaSolo.com]