Berita MotoGP 2017: Wow, Lorenzo Kagum Kepada Vinales?

berita motogp 2017 terbaru hari ini, lorenzo kagum dengan vinales

Berita MotoGP 2017: Wow, Lorenzo Kagum Kepada Vinales?. Pembalap muda berdarah Spanyol dan juga Pembalap Tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, sukses menjadi rider tercepat di sesi uji coba hari kedua di Phillip Island, Australia. Vinales berhasil mengalahkan pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez yang harus rela di tempat kedua. Kecepatan Vinales bersama Yamaha tersebut membuat Lorenzo terkejut.

Melihat perkembangan tersebut, pembalap Tim Ducati Corse, Jorge Lorenzo, mengaku kagum dengan adaptasi cepat yang dilakukan Vinales. Sebab, adaptasi cepat yang dilakukan oleh Maverick Vinales tersebut terbilang cepat.

Bagaimana tidak, rider yang bertandem dengan Valentino Rossi di Movistar Yamaha pada MotoGP musim 2017 ini sempat merajai sesi pengetesan pascamusim di Valencia pada November 2016. Tak berhenti sampai disitu, The Top Gun –julukan Vinales– juga kembali menjadi rider tercepat di hari terakhir uji coba di Sepang, Malaysia.

SIMAK JUGA: VINALES TERCEPAT TES PRAMUSIM MOTOGP PHILLIP ISLAND 2017, Hasil Tes Hari Kedua di Australia 16 Februari 2017

Jorge Lorenzo juga memuji prestasi yang di ciptakan oleh pembalap yang baru saja gabung bersama tim Yamaha itu, sebagaimana yang kami kutip dari laman Okezone pada Jumat (17/02/2017).

“Ya, itu (performa Vinales) membuat saya terkejut! Semua tahu dia sangat, sangat cepat, agresif, dan juga muda. Saya pikir ini menjadi kejutan bagi semua orang kalau dia sangat cepat. Ini benar,” puji Lorenzo, mengutip dari Crash, Jumat (17/2/2017).

Sementara itu, Lorenzo sendiri masih harus berjibaku untuk masuk kejajaran 10 besar pembalap tercepat di Phillip Island. Rider berjulukan X-Fuera tersebut masih harus puas menempati urutan 15 dengan raihan waktu 1 menit 30,197 detik.

Para rider menjalani ujicoba untuk mempersiapkan balap MotoGP sesungguhnya yang akan berlangsung mulai 26 Maret 2017 mendatang di Qatar. Kita tunggu saja siapa yang akan marebut gelar juara dunia MotoGP 2017 nanti. BACA SELENGKAPNYA: JADWAL LENGKAP MOTOGP 2017. [Wisnu Ramadhon – WartaSolo.com]